Rabu, 11 Desember 2013

Belajar Bahasa Rakitan : Jump

Bahasa rakitan atau bahasa assembler adalah bahasa pemrograman tingkat rendah yang digunakan untuk komunikasi dengan mesin. Mesin hanya mengerti bilangan biner yang terdiri dari 0 dan 1. Dengan bahasa assembly kita bisa memberikan perintah untuk masin.

Berikut adalah perintah jump, yaitu untuk melompat ke suatu label tertentu.

 
Dari program di atas, outputnya adalah A. Karena perintah mov mengeksekusi int 21h (mencetak karakter) yaitu huruf A. lalu setelah itu langsung melompat ke label z yang berisi interupsi 21h (menghentikan proses). Sehingga program hanya mencetak huruf A saja.

Belajar Bahasa Rakitan : Jump Bersyarat

Bahasa rakitan atau bahasa assembler adalah bahasa pemrograman tingkat rendah yang digunakan untuk komunikasi dengan mesin.
Kita bisa membuat program  assembly dengan software emulator8086 atau TASM (Turbo assembler)

Kita bisa belajar menggunakan emulator 8086 agar lebih mudah, berikut adalah contoh program untuk jump bersyarat :
 
Program ini berfungsi untuk membandingkan dua bilangan
berikut hasilnya :

Rabu, 16 Oktober 2013

Mengatasi Security Certificate Invalid pada Mozilla Firefox atau Google Chrome

Koneksi internet lancar, windows normal, tapi mau buka google saja ngga bisa? Invalid Security Certificate melulu. Mending di firefox masih bisa diatasi dengan exception, tapi merepotkan juga kalau harus begitu terus...


Pernahkah anda mengalami hal seperti di atas?
Browser seperti mozilla firefox atau google chrome atau bahkan browser lainnya...
Security error, invalid, dan harus melakukan exception pada setiap halaman yang dibuka...
Menyebalkan sekali ya, tapi ternyata saya baru sadar bahwa hal itu terjadi karena salah satunya kesalahan penanggalan. Misalnya kita baru saja mengganti date and time pada BIOS, misal masih tahun 2001 atau sebelumnya. Untuk mengatasi hal tersebut, kita harus meng-update settingan date and time di sistem.Setting date and time menjadi penanggalan yang lebih baru atau sesuaikan dengan waktu sekarang. Insyaa Allah, browser kamu bisa digunakan kembali untuk browsing dengan lancar :D

Nah, cukup sekian saja postingan singkat ini, semoga bermanfaat ^^

Selasa, 10 September 2013

Konsultasi Masalah2 Komputer

Pada artikel kali ini, saya telah mengumpulkan beberapa masalah komputer dan saran pemecahannya yang telah saya himpun dari milis ilmukomputer, semoga bermanfaat dan dapat menjadi pencerah bagi masalah anda jika kebetulan mengalami hal yang sama...

Trouble 1 : Monitor mati tiba-tiba 
Ask :
saya punya PC, pertama nyalain sih bisa... tp setelah beberapa saat dipakai tiba-tiba monitor jadi mode standby, padahal CPU masih nyala, kipas prosesor nyala, kabel vga masih bagus, monitor saya pakai di CPU lain msh bisa juga... kira-kira apa masalahnya....
Answer :
Coba di bersihin ram nya mas, trus kalo pake vga card juga di bersihin..

Trouble 2 : Install OS di Dell Inspiron
Ane ada permasalahan ni, Dell Inspiron N4030 saya install win7 via Flaskdisk tidak bisa, dia minta Load Driver. Kira2 pemberitahuan nya seperti ini
"To install the device driver needed to acces your hard drive, insert the installation media containing the driver filesn and then click OK "
Itu yang salah apa ya gan!???
Trus ane coba install win XP via CD. Juga tidak bisa. Tidak bisanya seperti ini. Sesampai di tahapan mau nekan F8 ( agree ) tombolnya tidak bekerja. Ane tekan down juga kagak bisa. Tapi ane tekan "esc" (quit) dia mau.
Ada yang punya masalah yg sama dan cara mengatasinya. Bagi infonya dong ga
Troubleshooting:
Sepertinya itu setingan hdd di bios nya. Biasany di bios ada setingan sata, di coba deh utak- atik setingan hdd di bios nya ( bukan setingan boot nya ya ). Coba set jadi sata enhanched aja jangan pakai raid.

Trouble 3 : Export file Corel-Draw ke Photoshop
Apa file Corel-Draw bisa di export ke Photoshop (psd) ???
Dan untuk editing selanjutnya di Photoshop..
Suggestion from (ronaldwantah[et]...com)> :
di export aja ke PSD, tapi pastikan layernya terpisah kalau mau di edit di PSD. Caranya :
Buka filenya di Corel lalu pisahkan layer2nya di Object Manager, setelah itu di export ke PSD, jangan lupa contreng pilihan manage Layer..
Lanjutkan membuka file tadi di Photoshop .. :)

Trouble 4 : Laptop mati sendiri
Kenapa yah kok laptop saya suka mati sendiri kalo di pake 3 atau 4 jam.
Troubleshoot :
Coba di cek ulang, laptopnya panas gk? Kalo panas itu berarti suhu di laptop terlalu panas, perhatikan waktu meletakkan laptop di atas/alasnya apa? Hindarkan alas kaca atau kasur karna tdk menyerap panas, usahakan di ganjal saja salah satu bidang agar bawah laptop punya ruang udara.
Banyak yang harus dianalisa lagi; apakah sudah dilakukan recovery windows, jika laptop tsb pre-install; dan klo laptop tsb awalnya kosongan (Non OS / Non Windows) coba di format ulang (jgn lupa backup dahulu data yang ada di partisi OS nya (biasanya C:\).
Kemungkinan Overhead atau terlalu panas di CPU atau Boardnya.Solusi diawal coba kasih fan laptop. Jika masih tetap perlu dibawa ke tukang service.

Trouble 5 : Setting outlook pada smartfren
setting webmail pada outlook,koneksi yang saya gunakan pake smart fren
Saran pengaturan:
POP: pop.gmail.com
smtp: smtp.gmail.com
username: akun@gmail.com
pass: ****
POP SSL: centang
SMTP SSL: centang

Trouble 6 : Sistem Eror
Saya mendapat trouble pada komputer saya. Dimana OS nya XP ketika dinyalakan dan masuk pada tampilan desktopnya, semua icon yang semula ada semua hilang, keyboard tidak bisa digunakan, semua menu tidak bisa digunakan, yg bisa di buka hanyalah windows task manager. nah disana mau buka cmd, notepad, msconfig, regedit, gpedit, semua gak bisa kecuali buka file.
Mohon kiranya pencerahan dari agan-agan sekalian. dan mohon kiranya jangan memberikan saran instal ulang, karena itu bukan solusi yang harus dipecahkan. Komputer sudah terinstal avira dan smadav + antimalwarebite.
Saran Troubleshoot :
Sepertinya, komputer telah terjangkit virus sehingga membuat sistem berantakan seperti itu. Coba dulu dengan menggunakan live cd Dr. Web utk scan virusnya, setelah berhasil OSnya baru direpair, 
Namun  proses repair bisa jauh lebih ribet dgn hasil yg belum tentu pulih 100% seperti semula.  Setelah repair install langsung full scan pake antivirus khusus scan (bukan nginstall anti virus) seperti dr. web, nod32 eset cleaner, kaspersky cleaner dll.

Trouble 7 : SD-Card terinfeksi virus
Kemarin aku browsing2 internet, tiba2 SD card ku hilang semua isinya. Foto, music Dll. Aku check di Card Reader ternyata file nya masih tp terhiden, aku dah coba pake anti virus kaspersky, PC Mav serta attrib -r -a ..........tp tetep gak bisa juga.
trus aku mau format malah muncul " YOU DONT HAVE SUFFICIENT OPERATE THIS  DRIVE"  klo Spt itu gimana Solusinya ya ???
Saran troubleshoot :
Itu virus jenis lama yg muncul kembali, tapi masalahnya bukan sdcard yg kena virus tapi justru PC anda, saran saya coba buka SD Card dengan pc lain yg bersih dari virus. Tapi ingat, komputer tersebut harus terproteksi dengan antivirus, karena jika nantinya kita mau mengecek SD-Card yang terinfeksi maka komputer tadi bisa ikut terinfeksi jika tidak terproteksi dengan baik.

Trouble 8 : RAM tidak terbaca
saya punya sedikit masalah dengan ram ddr2 yang tidak terbaca.
saya pakai mobo asus p5-rd2-tvm, yang memiliki 2 slot ram (support 4gb).
saya pakai 2 slot dengan masing2 1gb (semuanya ddr2 pc5300), tapi yang terbaca hanya 1gb.
saya sudah coba bolak balik slot atau tukar pindah keping ram, tetap terbaca 1gb.
saya pastikan tidak ada masalah pada keping ram dan slotnya.
saya pakai ram ddr2 pc5300 (v-gen= 1gb dan visipro=1gb)
Kira2 apa permasalahannya yak...
Saran troubleshoot:
Sudah coba RAM yang bermasalah tersebut di mobo lain atau di slot yang sebelahnya. Coba yang bagian bawahnya (yang garis2 warna emas) digosok sama penghupus pensil biar bersih dari partikel kecil dan listrik statis, kalau tidak ada masalah, berarti di slot mobo yang bermasalah dan harus dibawa ke tk servis.

Trouble 9 : Windows 7 yang minta di-repair
saya pakai windows 7, ketika menyalakan pertama windows selalu minta repair, jadi gak bisa masuk seperti biasa, bahkan lewat save mode juga gk bisa. akhirnya saya coba repair cd instalnya, tapi selalu gagal.. saya sudah coba instal ulang, sampai 3 kali instal baru bisa...tapi startup nya lama sekali, dan ketika disudah masuk, sering sekali hang, dan lemot...
gimana solusinya...
Troubleshooting Suggestion:
Solusi yang terbaik adalah instal ulang lagi, karena mungkin waktu kemarin instal windowsnya ada yang kurang atau eror, sehingga terjadi seperti itu. Pastikan bahwa spesifikasi hardware anda mumpuni untuk menjalankan windows 7. Kemungkinan jika memang telah lama digunakan dan baru-baru ini mengalami hal demikian adalah win7 anda terkena virus.

Trouble 10 : Mengecilkan ukuran file mp3
Saya mengupload program, yang didalamnya banyak file MP3nya, meskipun sudah saya usahakan agar filenya menjadi kecil, akan tetapi karena filenya banyak, jadi ukuran file zipnya juga masih besar, bagaimana ya caranya agar dapat mengompres file MP3 menjadi lebih kecil lagi? Sebelum Anda menjawab, saya akan berterimakasih sekali jika Anda sendiri sudah mempraktekkannya, sebagai percobaan Anda dapat mengambil file MP3nya di http://quran4beginner.blogspot.com dan jika sudah Anda coba kecilkan dan ternyata berhasil menjadi lebih kecil, sharingkan disini lagi ya? 
Suggestion from (reedone816[et]...com):
pakai program converter audio, banyak kok yang gratis di internet.
di program konverter tsb:
- pilih bit rate yang kecil, untuk musik standarnya 128kbps, tapi 96kbps sudah cukup untuk audio, dan umumnya audio ceramah memakai 24-32kbps, sehingga ukurannya menjadi jauh sangat kecil.
- pilih mono jangan stereo.
- pilih sampling rate yang rendah, 16-24khz saya kira sudah cukup untuk suara, dan 44khz untuk musik.
- pilih tipe kompresan VBR (variable bit rate), kalau di file audionya banyak diamnya (enggak ada suara), tapi coba juga tipe CBR dan ABR untuk melihat mana yang menghasilkan file lebih kecil.
kalau saya biasa pakai super, tapi agak susah download dari websitenya jadi kalau mau download bisa lewat situs download program2 seperti download.com, cnet, dll.
tapi kalau mau langsung, ini linknya: http://www.erightsoft.org/GetFile.php?SUPERsetup.exe
 saya suka pakai program ini karena pilihannya banyak dan kita dibebaskan untuk mengkonfigurasi audio dan videonya.
tapi kalau sudah tingkat lanjut, virtualdub adalah program terbaik untuk konversi audio dan video.


Wew, sudah cukup banyak walaupun hanya 10 troubles. Semoga saja bermanfaat dan saya pun berterimakasih kepada sobat-sobat milis ilmu komputer yang berkenan memberikan jawaban pada setiap diskusi permasalahan yang ada. Dengan tidak mengurangi rasa hormat, beberapa saya cantumkan sumbernya. Salam Ilmukomputer.


Senin, 09 September 2013

Situs Penerimaan CPNS 2013

Tahun 2013 ini, pemerintah Indonesia membuka lowongan CPNS dari jalur umum. Pendaftarannya dilakukan secara online dan dengan test kompetensi dasar secara CAT atau Computer Assisted Test. Untuk anda yang berminat melamar CPNS, berikut beberapa situs yang bisa anda kunjungi untuk mendaftar atau melihat informasi penerimaan CPNS:

http://rekrutmen.kemenkeu.go.id/Pengumuman_03.asp
http://rekrutmen.depkeu.go.id/
https://cpns.kemsos.go.id/
http://rekrutmen.lkpp.go.id/
http://cpns.kemenkumham.go.id/
http://www.cpns.lipi.go.id/
https://e-cpns.kemlu.go.id/recruitment
http://rekrutmen.jakarta.go.id/
http://kejaksaan.go.id/rekrutmen/
http://cpns.lipi.go.id/

Berikut Kementerian yang akan membuka lowongan CPNS dari jalur umum tahun 2013 (bulan September dan mulai tes-nya tgl 29 sept).

 1. Kementerian Koordinator Bidang Polhukam : http://www.polkam.go.id/
 2. Kementerian Koordinator Bidang Kesra : http://www.menkokesra.go.id/
 3. Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian : http://www.ekon.go.id/
 4. Kementerian Dalam Negeri : http://www.kemendagri.go.id/
 5. Kementerian Luar Negeri : http://www.kemlu.go.id/
 6. Kementerian Pertahanan : http://www.kemhan.go.id/kemhan
 7. Kementerian Hukum dan HAM : http://www.kemenkumham.go.id/
 8. Kementerian Keuangan : http://rekrutmen.kemenkeu.go.id/
 9. Kementerian ESDM : http://www.esdm.go.id/
 10. Kementerian Perindustrian : http://kemenperin.go.id/
 11. Kementerian Perdagangan : http://www.kemendag.go.id/
 12. Kementerian Pertanian : http://www.deptan.go.id/
 13. Kementerian Kehutanan : http://www.dephut.go.id/
 14. Kementerian Perhubungan : http://www.dephub.go.id/
 15. Kementerian Kelautan dan Perikanan : http://www.kkp.go.id/
 16..Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi : http://www.depnakertrans.go.id/
 17. Kementerian Kesehatan : http://www.depkes.go.id/
 18. Kementerian Pekerjaan Umum : http://www.pu.go.id/
 19. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan : http://www.kemdiknas.go.id/kemdikbud
 20. Kementerian Sosial : http://www.kemsos.go.id/
 21. Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif : http://www.budpar.go.id/asp/index.asp
 22. Kementerian Lingkungan Hidup : http://www.menlh.go.id/
 23. Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak : http://www.menegpp.go.id/
 24. Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional : http://www.bappenas.go.id/
 25. Kementerian PANRB : http://www.menpan.go.id/
 26. Kementerian Pembangunan Daerah Tertinggal : http://www.kemenegpdt.go.id/
 27. Kementerian Perumahan Rakyat : http://kemenpera.go.id/
 28. Kementerian Pemuda dan Olahraga : http://www.kemenpora.go.id/
 29. Kementerian Sekretariat Negara : http://www.setneg.go.id/
 30. BPKP : sekitar oktober www.bpkp.go.id

Tunggu infonya dan ikuti terus update agar tidak ketinggalan.
Nah, itulah sebagian dari situs penerimaan CPNS tahun 2013. Selamat Mencoba dan Semoga Sukses.

Sabtu, 07 September 2013

Download 5 Amazing Photoshop Actions

Download these 5 amazing photoshop actions you can easily apply on your image. A simple way to have an amazing new picture! And these are the example::

1. HDR action
 This action makes your photo look near an hdr like photo. Look at the cat? It's nice, and after I apply the HDR action, it plus more sweet! You can choose the effect from the low to heavy rate to fix your image.


2. Fantasy Color
 Actually I forget what was it's name. But, let's just say it's nice with a funny cute color. Is it?


3. Polaroid 
This action make the image like a photo from a polaroid camera.



4. Prestalgia
This action contains some effect you can choose to make your picture more like a retro or metropolitan style with some light or color effect.


5. Instagram Action
as the title, it is instagramming your photo with some effect you can choose. Just try!


Ok, after you check out the example now I give you the instruction how to install the actions on photoshop.
First, open photoshop and look for action panel. At the top corner of the action panel you will see a small arrow. Click the arrow and choose load actions... Choose the file you want to load and click OK. It will be automatically added on your action panel.
To apply the action to an image, just open the image and click the play button on the action panel. Just a simple way to make an amazing effect, hehe.
Download the actions I've archived here, or you can look for some other in the web. I got many of it from deviantart.com

Rabu, 04 September 2013

Quik Fact - Google

Google merupakan mesin pencari paling terkenal di internet. Bahkan, hampir semua orang menggunakan google untuk mencari informasi yang dibutuhkannya. Tak jarang pula orang yang memerlukan informasi akan berkata 'coba saya tanya ke mbah google', mbah google seakan-akan menjadi seorang dukun kenamaan yang serba tahu dan paling bisa diandalkan. Karena memang, hasil pencarian google bisa dikatakan dapat menyampaikan informasi yang akurat terkait kata kunci yang kita masukkan.
Nah, facebook dengan Mark Zuckerberg sedangkan tau nggak siapa pendiri google?
Pendiri google adalah dua mahasiswa Stanford University, yaitu Larry Page dan Sergey Brin. Google berasal dari plesetan dari googol, yaitu angka satu yang diikuti oleh seratus nol di belakangnya. Merefleksikan jumlah yang tak terhitung, jadi kira-kira google bermaksud untuk menyediakan portal informasi yang tidak terbatas untuk penggunanya.

Membuat Efek Instan dengan Actions di Photoshop

Untuk sebagian pengguna awal atau pemula (seperti saya) mengedit foto di photoshop sangatlah rumit dan membutuhkan jiwa seni yang tinggi untuk membuat sebuah foto kelihatan lebih wah gitu. Kalau sekedar mengganti kontras, color balance, atau memperbaiki foto yang buram (atau malah memburamkan foto) sih memangcukup gampang. Ada juga banyak tutorial yang beredar di internet yang bisa kita jadikan pegangan dalam mengedit foto. Hanya membutuhkan ketekunan dan jiwa seni untuk membuat sebuah foto jadi kelihatan wow.
Nah, buat anda yang malas mengutak-atik photoshop, gak sempat baca tutorial, atau alasan lainnya... Ada sebuah cara instan yang bisa kita gunakan untuk membuat foto kita lebih menarik atau memberikan efek unik yang gak memerlukan banyak langkah. Cukup satu klik, gunakan actions di photoshop. Actions? Apaan sih?
Action adalah sekumpulan perintah yang bisa kita play back atau mainkan kembali pada sebuah file atau file batch. Kebanyakan perintah dan operasi bisa direkam pada actions. Misalnya memberi filter lalu memotong gambar, memberikan efek vignete dll. Actions terletak pada panel sebelah kanan yang biasanya berada satu panel dengan history.


Di photoshop biasanya telah ada beberapa default actions yang bisa kita terapkan pada foto kita, namun terbatas hanya membuat efek bingkai, vignette, memberi efek pada sebuah teks, dll. Namun selain itu, kita juga bisa mendapatkan berbagai efek actions yang menarik yang banyak sekali beredar di dunia maya. Misal efek instagram, polaroid, lomografi dan banyak lagi. Untuk menambahkan koleksi actions caranya mudah, hanya dengan mengklik tombol panan yang ada di kanan atas panel Actions lalu pilih load actions. 

Berikut contoh foto yang telah saya edit menggunakan beberapa actions di photoshop, anda bisa mendownload bermacam-macam actions di deviantart, atau browsing di google. 




Em, cukup mengagumkan untuk membuat sebuah efek tanpa kerja keras. Hehe. Nah, sekian semoga posting ini bermanfaat. Photoshop - Action!


Kamis, 22 Agustus 2013

MEMBUAT REPORT di DELPHI 7.0


Setelah sebelumnya belajar membuat database, saya akan berbagi cara untuk membuat report pada Delphi 7.0. Kelihatannya memang rumit, apalagi tanpa visualisasi yang jelas. Maka, cara paling mudah adalah dengan mempraktekkannya. Berikut langkah-langkah yang harus anda tempuh:

1. Pada form1 buat sebuah tombol untuk report.

2. Terlebih dahulu install komponen:
   Component – Install Packages…
   Lalu klik Add
   Masuk ke drive C:\program Files\Borland\Delphi 7\Bin\dclqrt07.bpl
   Untuk menambahkan komponen Quickreport, biasanya tab QuickReport berada di pojok paling kanan dari menu, jadi kita harus meng-klik tanda panahnya.

3. Buat Form baru
    File – New – Form
    Klik QuickRep
    Expand bands:
    Lalu jadikan hascolumn, hasdetail dan hastitle menjadi true.

4. Klik QRtext lalu ubah menjadi judul
    Klik QRlabel
    Lalu
    Klik bde – table – lalu setting table seperti pengaturan table awal.

5. Klik pada Quickrep dan ganti DataSet-nya menjadi nama alias tadi
    
Untuk melihat tampilan report klik kanan pada area kosong di quickrep dan klik Preview.

Pada tombol report di form1 klik dua kali dan masukkan:
Form2.quickrep1.preview;

Untuk menjalankan program, tekan tombol F9. Cobalah memasukkan beberapa data pada database anda lalu klik tombol report tadi untuk mengecek apakah semua pengaturan sudah benar.
Selamat mencoba. 

Cara Mengirim email di Gmail

Untuk user pemula, mungkin belum mengetahui cara mengirim email. Berikut cara mengirim email di gmail.com

Pertama-tama masuk atau sign in ke gmail. Masukkan alamat email dan password kamu.
Selanjutnya kita akan masuk ke akun mail yang berisi inbox atau kotak masuk (kalau ada).
Untuk membuat email.klik tombol compose.
Lalu masukkan alamat email yang kita tuju di kotak to:
Masukkan judul email di kotak subject.
Selanjutnya tulis emailnya.
Jika ingin melampirkan file klik attach file.
Setelah itu klik tombol send maka email kamu akan terkirim. 

Membuat Aplikasi Database dengan Delphi 7.0



Hanya sekedar catatan kecil untuk mengingatkan diri ini… Semua langkah-langkah yang rumit akan saya jabarkan melalui tulisan ini untuk membuat db pada aplikasi Borland Delphi 7.0. Semoga bisa tersampaikan dengan jelas.

Membuat Database
Terlebih dulu kita buka pilihan Tool – Database Desktop
Lalu Tools – Alias Manager…
Klik New
Database alias :
Driver Type : STANDARD
Path : D:/Folderanda
OK
Jika ada kotak dialog muncul, cukup klik Yes.

Masih di Database Desktop
Buat table dengan:
File – New – Table…
Akan muncul kotak dialog Create Table,  pilih Paradox 7 lalu OK
Beri nama Field – karakter – Size atau ukuran – tentukan primary Key
Field : Nama kolom pada table
Type : jenis karakter huruf, angka atau tanggal money dll.
Size : ukuran
Primary Key : kunci utama yang digunakan untuk mencari sebuah data dengan mengklik 2 kali atau tekan sembarang tombol di keyboard
Selesai klik Save as…
File Name :
Save as Type : (Paradox) .db
Alias : alias tadi
Letakkan di folder tadi
Save

Close dulu DD.nya

Buat Form dan tombol2 seperti di bawah ini













Shortcut Keyboard pada Windows

Keyboard merupakan piranti input utama yang bisa digunakan selain mouse. Keyboard juga memiliki kelebihan dibanding mouse, misalnya bisa digunakan untuk menginputkan karakter pada command line, untuk mengakses BIOS, mengetik di Microsoft Word, dll. walaupun sebenarnya ada juga program penggantinya yaitu On Screen Keyboard yang agak merepotkan karena harus meng-klik karakter satu persatu. Tetapi program itu baiknya hanya digunakan sebagai pengganti tombol keyboard yang rusak saja.

Nah, sekarang saya akan berbagi beberapa shortcut keyboard yang bisa kita gunakan sehari-hari untuk mempermudah pekerjaan kita tanpa menyentuh mouse. Tanpa tangan berganti-ganti menggerakkan mouse, pekerjaan akan lebih efisien dan terfokus pada keyboard dan monitor.
Here they are :

Windows + E = Explorer

Backspace = berfungsi seperti tombol back dalam explorer

ALT + Tab = Berganti antara jendela/aplikasi windows yang sedang berjalan

ALT + Space + X = Maximize window

CTRL + Shift + Esc = Task Manager

Windows + Break = System properties

Windows + F = Search

Windows + D = Menyembunyikan/menampilkan semua windows

CTRL + C = copy

CTRL + X = cut

CTRL + V = paste

Alt + Esc = Berganti antara aplikasi yang sedang berjalan

Alt + huruf = Memilih item menu yang bergaris bawah

Ctrl + Esc = Membuka Program Menu

Ctrl + F4 = Menutup dokumen yang sedang aktif/ group windows (tidak bekerja pada beberapa aplikasi)

Alt + F4 = Mengakhiri aplikasi yang aktif/ menutup windows

Ctrl + panah kanan/panah kiri = Menggerakkan kursor satu kata ke depan atau ke belakang

Ctrl + Panah atas/panah bawah = Menggerakkan kursor satu paragraf ke depan/ke belakang

F1 = Membuka Help untuk aplikasi aktif

Windows + M = Me-minimize semua jendela yang terbuka

Shift + Windows + M = Mengembalikan semua jendela yang di-minimize

Windows + F1 = Membuka Windows Help

Windows + Tab = Berganti tab/program melalui taskbar

Windows + Break = Membuka kotak dialog System Properties

Windows + R = Run

Windows + U = Membuka utility manager

Print Screen = untuk meng-capture display windows (nantinya bisa kita

paste di word atau beberapa aplikasi imaging yang lain)


shortcut di explorer

End = Menampilkan bagian bawah jendela yang aktif

Home = Menampilkan bagian atas jendela yang aktif

Tombol di NUM LOCK -> tanda bintang/asterisk (*) = Menampilkan semua subfolder yang ada dalam  folder yang terpilih

Tombol di NUM LOCK -> tanda plus (+) = Menampilkan isi dari folder yang terpilih

Tombol di NUM LOCK -> tanda minus  (-) = Kembali ke folder utama

Panah kiri = Memilih folder utama atau mengembalikan folder jika ter-ekspand

Panah kanan =  Menampilkan subfolder dari folder utama atau memilih subfolder pertama

F3 = mencari file atau folder

Ctrl + A = menyeleksi semua item dalam folder

Shift + Del = menghapus itemterpilih secara permanen tanpa masuk ke Recycle Bin

F2 = me-rename item terpilih

Alt + Enter = menampilkan Properties dari item terpilih

Esc = membatalkan tugas yang sedang/ akan berjalan

Untuk menjalankan program dari menu RUN :
cmd = Command Prompt
iexplore + "alamatweb" = Internet Explorer
compmgmt.msc = Computer Management
dhcpmgmt.msc = DHCP Management
dnsmgmt.msc = DNS Management
services.msc = Services
eventvwr = Event Viewer
dsa.msc = Active Directory Users and Computers
dssite.msc = Active Directory Sites and Services
dxdiag = dx diagnostic
devmgmt.msc = Device Manager
msinfo32 = System Information
cleanmgr = Disk Cleanup
ntbackup = Backup or Restore Wizard (Windows Backup Utility)
mmc = Microsoft Management Console
excel = Microsoft Excel (Jika terinstal)
msaccess = Microsoft Access (Jika terinstal)
powerpnt = Microsoft PowerPoint (Jika terinstal)
winword = Microsoft Word (Jika terinstal)
frontpg = Microsoft FrontPage (Jika terinstal)
notepad = Notepad
wordpad = WordPad
calc = Calculator
msmsgs = Windows Messenger
mspaint = Microsoft Paint
wmplayer = Windows Media Player
rstrui = System Restore
netscp6 = Netscape 6.x
netscp = Netscape 7.x
netscape = Netscape 4.x
waol = America Online
control = Opens the Control Panel
control printers = Opens the Printers Dialog

Masih banyak sekali secret keys yang ada di windows yang sebenarnya memang disediakan untuk mempermudah pekerjaan kita. Nah, setelah mengetahuinya now you can give it a try.
Semoga bermanfaat :)

 

Selasa, 20 Agustus 2013

10 Penyebab PC mengalami crash

Fatal error: the system has become unstable or is busy
Enter to return to Windows or press Control-Alt-Delete to restart your computer. If you do this you will lose any unsaved information in all open applications.



Bagi pengguna computer, apalagi Microsoft windows tidak akan asing dengan peringatan ini. Peringatan yang sering muncul sewaktu computer kita mengalami crash dan menampilkan BSoD atau Blue Screen of Death. Apa yang bisa kita lakukan selanjutnya? Setelah hanya bertanya-tanya, sebabnya apa? Berikut 10 alasan yang mungkin menjadi penyebab terjadinya crash pada computer anda.


1. Hardware conflict

Alasan pertama kenapa Windows mengalami crash adalah konflik antar hardware. Setiap hardware berhubungan dengan hardware lain melalui IRQ atau Interrupt Request Channel. Komunikasi yang berlangsung bersifat unik dan berbeda pada setiap perangkat.Contoh, printer biasanya terhubung pada IRQ 7. Keyboard biasanya menggunakan IRQ1 dan floppy disk dengan IRQ6. Setiap perangkat akan mencoba berebut sebuah channel IRQ untuk menjalankan fungsinya.

Jika ada banyak perangkat, atau jika perangkat tersebut tidak terinstal dengan baik, mereka bisa saling berebut channel yang sama. Saat pengguna mencoba untuk menggunakan keduanya di saat yang sama, crash bisa saja terjadi. Cara untuk mengecek apakah computer anda mengalami konflik hardware adalah dengan :
* Start-Settings-Control Panel-System-Hardware-Device Manager.
Biasanya sebuah device menampilkan tanda seru dengan warna kuning setelah deskripsinya pada Device Manager. Klik pada Computer dan pilih Properties untuk melihat nomor IRQ yang digunakan oleh computer. Jika nomor IRQ terlihat dua kali, dua perangkat mungkin sedang menggunakannya bersamaan.
Cara terbaik untuk mengatasinya adalah dengan memindahkan device yang bermasalah dan menginstalnya kembali.

Terkadang anda harus menemukan driver terbaru di internet untuk membuat perangkat tersebut berfungsi dengan baik. Web yang recomended adalah di www.driverguide.com. Jika perangkat tersebut adalah soundcard atau modem, biasanya bisa diatasi dengan memindahkannya ke slot yang berbeda di motherboard (hati-hati saat membuka computer anda, bisa saja membatalkan garansi).
Saat membongkar computer anda harus mematikannya, cabut power utamanya dan pegang bagian yang tidak termasuk permukaan metal untuk menghindari listrik statis.


2. Bad Ram

Masalah RAM mungkin menyebabkan BSod dengan pesan Fatal Exception Error. Fatal error mengindikasikan sebuah masalah serius pada sebuah hardware. Terkadang itu berarti sebuah bagian rusak dan harus diganti.

Tetapi, fatal error yang disebabkan oleh RAM mungkin saja terjadi karena ketidakcocokan chip. Contohnya, menggunakan 70-ns(nanosecond) dengan 60-ns ram biasanya akan memaksa computer untuk menjalankan semua ram pada kecepatan rendah. Hal seperti ini biasanya akan membuat mesin crash jika ram bekerja secara berlebihan.

Satu cara untuk mengatasi masalah ini adalah dengan masuk ke pengaturan BIOS dan meningkatkan wait state ram untuk membuatnya lebih stabil. Cara lain untuk mengatasinya adalah dengan mengganti posisi ram di motherboard, atau mengambil salah satunya. Lalu cobalah mengembalikan posisi ram seperti semula saat bermasalah. Saat memegang ram jangan menyentuh lapisan emasnya karena bisa dengan mudah rusak.

Parity error message juga bisa disebabkan oleh RAM. Chip ram modern adalah parity (ECC) atau non-parity (non-ECC). Jangan menggunakan tipe yang berbeda bersamaan karena bisa menyebabkan masalah.


3. BIOS settings

Setiap motherboard disertai dengan chipset default yang diberikan dari pabrik. Cara untuk mengakses setting ini adalah dengan menekan tombol F2 atau delete saat awal computer booting.Masuk ke dalam BIOS, kita harus memperhatikan banyak hal. 

Kita bisa menuliskan pengaturan yang terlihat pada kertas. Dengan cara tersebut jika anda mengubah sesuatu dan computer menjadi tidak stabil, anda akan mengetahui pengaturan apa yang bisa mengembalikannya ke keadaan sebelumnya.

Permasalahan eror yang biasa dialami BIOS disebabkan salah satunya oleh CAS (Column Address Strobe) latency. Ini mengacu pada Ram. EDO (extended data out) ram mempunyai CAS latency 3. SDRam terbaru mempunyai 2 CAS latency. Salah mengatur settingannya bisa menyebabkan Ram terkunci dan membekukan display computer.

Microsoft windows lebih baik dalam mengalokasikan jumlah IRQ daripada beberapa BIOS. Jika memungkinkan kita bisa mengatur jumlah IRQ menjadi auto dalam pengaturan BIOS. Hal ini akan membuat Windows secara otomatis mengalokasikan jumlah IRQ. Pastikan bahwa setting BIOS untuk Plug and Play OS bernilai ‘yes’ untuk membiarkan windows melakukan pengaturan IRQ.

4. Hard disk drive

Setelah beberapa minggu, informasi pada haddisk mulai menjadi terpecah. Hal yang mesti anda lakukan adalah mendefrag harddisk setiap minggu, sehingga akan mengurangi resiko harddisk membuat permasalahan crash. Untuk melakukannya klik :
* Start-Programs-Accessories-System Tools-Disk Defragmenter
Tool tersebut akan memulai proses defragment harddisk. Anda tidak akan dapat menulis data ke dalam hdd untuk sementara waktu harddisk sedang di-defrag, jadi anda lebih baik membuat jadwal untuk mendefrag dalam beberapa waktu tanpa aktivitas lain dengan Task Scheduler.

Hard disks akan melambat dan crash jika terlalu penuh. Lakukan beberapa perawatan pada hdd anda setiap beberapa bulan sekali dan sisakan space kosong. Buka folder windows pada drive C dan hapus isi dari Temporary Internet File. Hal ini akan mengembalikan space pada harddisk.
Kosongkan Recycle Bin setiap minggu untuk meluangkan lebih banyak space. Harddisk harus di scan setiap minggu untuk menemukan error atau bad sector. Lakukan dengan :
* Start-Programs-Accessories-System Tools-ScanDisk
Atau tambahkan pada task scheduler untuk melakukan operasi ini pada malam hari ketika computer sedang tidak digunakan.


5. Fatal OE exceptions and VXD errors

Fatal OE exception errors and VXD errors biasanya disebabkan oleh masalah pada video card.
Hal ini biasanya dapat diselesaikan dengan mudah dengan mengurangi resolusi video display. Just go to
Start-Settings-Control Panel-Display-Settings
Disini anda bisa mengatur Colour Setting menjadi 16-bit karena hal itu sudah cukup memadai.

Jika layar membeku atau sistem mengalami hang karena video card, pastikan vga tidak mengalami konflik pada hardware. Cek di :
Start-Settings-Control Panel-System-Hardware-Device Manager
Pilih tanda  + di samping Display Adapter. Sebaris teks yang mendeskripsikan video card akan tampil. Klik kanan dan pilih properties. Lalu pilih Resources dan di bawah akan ada pesan yang menampilkan No Conflicts.

Jika video card mengalami hardware conflict, anda akan menemukannya disini. Berhati-hatilah pada poin ini dan buat beberapa catatan tentang apa yang anda lakukan agar tidak membuatnya semakin buruk.

Cara untuk mengatasi hardware conflict adalah dengan meghilangkan tanda centang pada Use automatic Setting dan klik Change Settings. Anda harus mencari sebuah setting yang akan menmpilkan pesan No Conflict.

Masalah biasa yang disebabkan oleh video card adalah VGA sudah tua atau driver tidak cocok. (Driver adalah sebuah bagian kecil dari software yang digunakan oleh computer untuk berkomunikasi dengan perangkat.) Lihat versi video card anda dan cari update drivernya di internet.

6. Virus

Tanda-tanda paling awal dari infeksi virus adalah ketidakstabilan system. Beberapa virus menghapus boot sector, membuat komputer tidak bisa masuk ke sistem.
Perlindungan virus membutuhkan perhatian yang lebih. Sebuah virus scanner membutuhkan virus definition untuk bisa mengidentifikasi virus. Definisi tersebut disimpan pada sebuah file DAT. Dan File DAT harus diupdate setiap minggu. Jika anda memiliki software antivirus, pastikan bahwa software anda update setiap saat


7. Printer

Aktivitas untuk mengirim dokumen ke printer untuk dicetak menciptakan sebuah file besar yang sering disebut file postscript.

Printer hanya memiliki sedikit memory, yang disebut buffer. Dan memori ini bisa dengan mudah mengalami overload. Mencetak sebuah dokumen juga membutuhkan banyak power dari cpu. Ini juga akan memperlambat kinerja computer.

Jika printer mencoba mencetak karakter yang tidak biasa, hal ini tidak disadari dan akan membuat computer menjadi crash. Terkadang printer tidak akan bisa mengatasi crash karena terlalu sibuk mengatur buffer. Salah satu cara untuk menghapus buffer adalah dengan mencabut printer selama sepuluh detik. Lalu nyalakan lagi dengan menggunakan cara cold boot, yaitu dengan menancapkan power sambil sebelumnya tetap menekan tombol power printer. Hal ini akan mengembalikan setting default pada printer dan anda akan bisa meneruskan kembali pekerjaan anda.


8. Software

Komputer crash biasanya disebabkan oleh software yang tidak terinstal dengan baik. Biasanya masalah tersebut bisa diatasi dengan meng-uninstall software dan menginstalnya kembali. Gunakan Norton Uninstall atau Uninstall shied untuk menghapus aplikasi dengan baik. Hal ini juga akan menghapus file referensi program dari System registry.

System Registry bisa mengalami corrupt karena referensi dari software atau aplikasi yang dulu terinstal di system masih tertinggal dan mempengaruhi beberapa pengaturan registry.
Biasanya, masalah pada windows bisadiatasi dengan masuk ke dalam Safe Mode. Hal ini bisa dilakukan dengan menekan tombol F4 atau F8 saat start-up atau booting windows.

Safe Mode menggunakan minimum drivers. Hal ini bisa mempermudah anda menemukan dan mengatasi masalah yang membuat windows tidak berjalan dengan baik.

Terkadang, menginstal windows menjadi sulit karena setting BIOS yang tidak cocok. Jika anda tetap mendapatkan pesan eror saat instalasi windows, cobalah masuk ke BIOS dan disable CP internal cache. Cobalah ,endisable level 2 (L2) cache jikahal itu tidak bekerja.Ingatlah untuk mengembalikan semua setting BIOS ke pengaturan sebelumnya setelah selesai menginstal.


9. Overheating
 
CPU biasanya dilengkapi dengan fan untuk menjaganya tetap dingin. Jika fan gagal mendinginkan cpu atau cpu sudah lama maka cpu akan mengalami overheat dan mengakibatkan beberapa kerusakan seperti kernel error. Masalah ini biasa ditemukan pada chip yang telah di overclock untuk beroperasi pada kecepatan yang lebih tinggi daripada yang seharusnya.
 
Salah satu cara mengobatinya adalah dengan memberikan fan yang lebih besar dan lebih baik dan menginstalnya/ meletakkannya di atas cpu. Anda juga bisa menemukan Specialis cooling fan/heatsink di www.computernerd.com atau www.coolit.com
 
Permasalahan CPU bisa juga diatasi dengan men-disable CPU internal cache pada BIOS. Hal ini akan membuat mesin berjalan lebih lambat, namun juga lebih stabil.
 

10. Masalah Power supply

Dengan semua desain dan model listrik terbaru, suplai power atau listrik bisa menjadi masalah apabila terjadi tegangan listrik tidak stabil atau listrik mati tiba-tiba. Hal tersebut jika sering terjadi maka akan menimbulkan beberapa masalah pada computer termasuk membuat system crash karena permasalahan tersebut.

Hal yang perlu anda lakukan untuk mencegah arus listrik unstable adalah dengan membeli UPS (Uninterrupted Power Supply). UPS akan memberikan arus listrik yang stabil pada computer dan akan memberikan sedikit waktu untuk mematikan system pada saat arus listrik mati karena UPS akan menyimpan sedikit energi listrik. Hal ini adalah investasi yang baik apabila data anda begitu penting , karena hilangnya arus listrik bisa menyebabkan data yang belum disimpan hilang


Sumber : programmerworld.net

Selasa, 02 Juli 2013

10 situs populer pilihanku



Bebas itu omong kosong. 
 
Katanya pilihan itu gak ada batasnya, 

selama mengikuti pilihan yang ada...

Inget kan sama salah satu iklan operator seluler yang ada di Indonesia ini... 
Akhirnya iklannya bilang: bebas itu nyata. 
Heemh, lagi ngetren-ngetrennya galau sampai-sampai opsel ikut galau. Haduu... Hahah, tapi gak usah dipikirkan lah semua iklan yang penuh dengan omong kosong yang perlu direnungkan itu (akhirnya emang harus dipikir juga). Setelah bebas itu katanya nyata ada tulisan lagi. Setahun bebas akses ke 10 situs populer (skrg tambah satu) FULL SPEED hanya 50 ribu.
Setahun, 50 ribu? Iya sih agak murah, tapi cuma ke 10 situs sama aja boong :p Kalo dipikir, situs internet itu berbagai macam, beragam, banyak banget. Sekali searching satu keyword aja bisa macem-macem yang muncul, masa mesti 10 situs ajah? Bebas apanya... Perlu diperhatikan ya kawan-kawan, dalam mengakses internet itu gak cuma 10 situs kalau kita mau eksplor the world, gak bisa cuma 10 situs kalau kita mau tau segalanya, (sebenernya bisa sih tapi rempong juga), pikir juga berapa speed internetnya, jangan mudah tergiur sama iklan deh. Not just this but ALL ad.
Bukan maksud mereview iklan, paket internet atau apa ya. Saya cuma mau ngasih beberapa situs populer pilihan saya, kalau misalnya mau langganan cuma ke 10 situs kayak iklan ituh. Sebenarnya gak tertarik sama paket kayak gitu, internet kan bebas. We want unlimited access in this unlimited world. Tergiur-giur sama yang namanya unlimited saya, haha. Ya sudah, mari kita review situs populer pilihan saya::

1. Google
Emang sih google terkenal sebagai mesin pencari, sekali kita cari sebuah keyword pasti banyak situs yang terindeks. Dari situ kita harus mengunjungi halaman situs lain lagi, cape deh. Tapi, produk google kan bukan search engine aja. Google punya banyaak sekali layanan. Dari mesin pencari, email, jejaring sosial (google +), adsense, translate, map, dan lain-lain. Banyak sekalii, makanya google jadi number one page buat saya.

2. Wikipedia
Wikipedia itu kayak ensiklopedia, begitu kita cari suatu keyword kita bisa menemukan dengan rinci apa arti kata itu. Dan wikipedia menyediakan informasi yang kita butuhkan dengan cukup lengkap. So, kalau menemukan sesuatu yang asing klik aja di wikipedia.

3. Yahoo!
Yahoo! hampir seperti google. Emang lebih banyak dipake email-nya, tapi selain itu banyak juga layanan dan info menarik di homepage-nya aja. Yahoo! mail, answer, chat, avatar, social pulse, OMG! yang berisi info selebriti dan produk entertainment lain. Dari segi info yang up to date, yahoo! lebih menarik buat saya.

4. Blogger
Secara saya seorang blogger, jadinya sehari-hari ya bukanya blogger. Hehe... I like to read, I like to write, so I want to spread my thoughts to the world through it.   

5. Facebook
Mungkin wajib bagi sebagian orang, begitu juga saya sih. Lewat fb kita juga bisa mencari sesuatu info, nanya ke temen-temen walaupun kadang gak berhasil menemukan yang tepat. Nanya-nanya di grup atau forum. Sampe nyari masalah (oops, jangan melakukannya ya!). Selain sebagai media sosial dan media untuk mengekspresikan diri, curhat dan lain-lain. Sebenarnya pernah saya getol banget buka fb tiap hari, tiap jam, tiap menit (just because low cost) pake 0.facebook.com yang gratis gitu, hehe. Sampe akhirnya bosen. Tapi fb terus melakukan pembaharuan dan pengembangan yang membuat kita gak pernah bisa meninggalkannya walaupun udah bosen membukanya, kenapa ya? 

6. Twitter
Kalau ada facebook pasti ada twitter, dua jejaring sosial yang selalu berdampingan di setiap tombol Share. Wkwk. Fb dan twitter memang memiliki format yang berbeda, tapi sama-sama asyiknya. Di Fb mungkin kita bisa update status sepanjang-panjangnya, tapi di twitter cuma 140 karakter aja. Padahal cuma gitu doang, tapi kenapa banyak orang suka ngetweet? buat saya sih, pakai twitter lebih bebas walaupun cuma 140 karakter soalnya belum banyak follower dan ga banyak yang online, hehe. Saya biasa langganan info dari situs berita, atau bahkan artis favorit saya. Kalau mau mention artis favorit kita juga bisa, siapa tau beruntung di bales tweet kita, hehe...

7. 4shared
Selain browsing and surfing-surfing kita juga perlu download sesuatu dong, dan 4shared adalah situs download paling populer. Mulai dari download lagu, ebook, film, software dan sebagainya. Sayangnya sekarang kalau kita ingin mendownload sesuatu, harus menjadi member dahulu. Simple sih cuma sign up aja, tapi kalau kuota download habis kita gak bisa download lagi. Daftar jadi member premium yang berbayar, tapi unlimited download. Kalau emang pengen yang gratisan, bikin akun baru aja, hehe.

8. IDWS
Saya suka download disini, soalnya servernya ada di Indonesia jadi kecepatannya mantap gan. Ada forum yang bisa kita sambangin buat tanya-tanya. Jadi member aja biar dapat keuntungan lebih, tapi non member juga bisa download gratis. Asik-asik dah...

9. YouTube
Buat liat-liat video tentunya, walaupun saya gak terlalu sering membukanya saya rekomendasikan juga. Soalnya dari youtube kita juga bisa belajar banyak. Banyak video tutorial, info atau hal-hal yang unik dan aneh yang kita jumpai di you tube.

10. novianatkj2.blogspot.com
Walaupun gak begitu populer buat anda, tapi sah-sah saja kan kalau saya masukkan ke daftar saya. Hehe... Walaupun agak aneh dan sangat sederhana begitulah, saya berusaha membagikan pemikiran dan sedikit pengetahuan yang saya punya untuk disebarkan pada dunia. Mungkin banyak info lama, tapi pengetahuan yang terkubur itu saya harap suatu saat bisa berguna untuk siapa saja.

Itulah kesepuluh situs populer pilihan saya, tanpa harus buka yang lain lagi... But by the way, open your mind to the new things. Internet itu banyak sekali kegunaannya dan banyak yang sesuai dan tidak sesuai dengan kebutuhan kita. Makanya kita harus pandai-pandai memanfaatkannya.

Lalu apakah situs populer pilihan anda?

Jumat, 07 Juni 2013

Menjalankan MySQL dari Command Line


Structured Query Language adalah bahasa computer standar ANSI (American National Standard Institute) yang bias digunakan untuk mengakses database, menjalankan query untuk mengambil data dari database, menambahkan data, mengupdate atau menghapus data dalam database.
Ada bermacam-macam versi SQL : Ms. Access, DB2, Informix, MS. SQL, Oracle, Sybase, MySQL dll. Masing-masing memiliki versi sendiri karena ekstensi yang berbeda-beda.
3 bahasa yang didefinisikan ANSI:
  1. DDL (Data Definition Language) adalah kelompok bahasa yang terdiri atas perintah-perintah SQL yang secara langsung membuat obyek database seperti table dan indeks. Contoh : select
  2. DML (Data Manipulation Language) adalah perintah-perintah yang beroperasi pada data di dalam database berupa pernyataan untuk menambahakan data ke table atau queri terhadap data.
  3. DCL (Data Control Language) berisi perintah-perintah dalam kelompok yang dipakai untuk pengaturan keamanan.
Ada 3 tipe data dalam SQL:
  • Numerik atau angka (integer : int) 
  • Date and Time tanggal dan waktu (date : date, time : time)
  • String atau karakter (character : char)

    Nah, kita akan menjalankan MySQL dari command line. Jadi kita buka dulu programnya lewat Start – Run – cmd.
    -- Masuk cmd kita harus mengubah direktori dengan mengetikkan cd.. untuk masuk drive C:\
    -- Lalu masuk ke direktori MySQL dengan mengetikkan : cd C:\MySQL\
    -- Untuk menjalankan perintah dalam mySQL kita harus login dulu dengan : mysql –u root –p lalu isikan password yang sebelumnya telah disetting dalam penginstalan MySQL.
    -- Done. Kita sudah masuk menjadi root dan bisa menjalankan MySQL

Berikut ini beberapa perintah MySQL yang bisa kita jalankan :
  • Membuat database baru : create database [namadatabase];
  • Melihat daftar database : show databases;
  • Menggunakan database : use [namadatabase];
  • Membuat table : create table [namatabel]( nomor char(3) primary key not null, nama char(20), ttl date, nilai int(5)); 
  •  Melihat daftar table : show tables;
  • Melihat struktur table: describe ;
Setiap perintah mySQL harus diakhiri dengan tanda titik koma (;)
Yang berada didalam tanda kurung [...] merupakan nama yang bisa anda ganti

Sekian dulu pengantar MySQL ini, lebih lanjut nantikan posting selanjutnya ^^
Semoga bermanfaat.