Kebanyakan anak kuliah atau murid sekolah mendapatkan banyak tugas untuk membuat artikel atau makalah ataupun karya ilmiah. Banyak yang bisa dilakukan untuk menyelesaikan tugas itu dengan cepat. Kebanyakan sih suka mencari di internet dan copy paste. Padahal tujuan dari tugas itu adalah supaya siswa mengerti, tetapi kebanyakan hanya asal mengerjakan tugas tanpa tau apa-apa. Untuk membuat sebuah tulisan yang berkualitas (wew) dibutuhkan pemikiran yang dalam dan tau cara yang benar. Kuncinya adalah dengan mengetahui cara membuat makalah, artikel/ karya ilmiah yang benar. Serta rajin membaca. Yang seharusnya dicari adalah cara membuatnya dengan baik dan benar selain materi yang banyak. Memang lebih banyak lebih baik sih, tapi lebih baik yang berisi dan jelas.
Karena pasti sudah banyak cara menulis yang baik dan benar, sekarang saya ingin memberikan tips menulis yang cepat dan banyak. Hehe... Bukan cara mengetik atau copy pastenya tapi lebih kepada apa yang harus kita lakukan dan cara mencari inspirasi untuk tugas/tulisan kamu.
Trik #1 : Tuliskan hal pertama yang kamu pikirkan tentang tugas yang harus kamu buat. Biasanya isinya sih tinggal copas aja, tapi untuk membuat pengantarnya kan perlu yang beda. Jadi kita harus bisa kreatif sedikit biar bisa punya nilai lebih di mata pengajar/penilai kita. Syukur-suykur bisa menelaah dan mengarang isinya dengan baik.
Trik #2 : Kita bisa mengungkapkan kembali hal-hal dalam materi yang ada dengan bahasa kita sendiri. Membuatnya kebih praktis tentu akan membuat kita semakin mudah mengerti, apalagi kalau kita nantinya harus melakukan presentasi.
Trik #3 : Untuk menambah materi tulisan, copas memang mudah. Kalau perlu cari sebanyak-banyaknya agar kita punya banyak referensi. Jangan lupa cantumkan sumbernya ya. Cari referensi sebanyak-banyaknya dan jangan lupa dibaca dan dipahami.
Trik #4 : Kalau ketiga trik diatas masih kelamaan buat kamu pahami atau lakukan, baiklah... Gunakan bahasa atau kata-kata yang agak panjang tapi tetap baku. Misalnya bahasa puitis, kan lebih indah dibacanya. Tapi tetap gunakan kata-kata itu dengan baik dan benar supaya mudah dipahami orang lain. Kan biar kelihatan agak banyak gitu... Hehe...
Wah, sebenarnya masih banyak lagi trik tips menulis, tapi berhubung saya belum ada ide lagi. (Sok) Sibuk, belum sempat berpikir banyak, jadi sekian dulu artikel kali ini. Semoga nanti bisa saya lanjutkan.
Nah, thanks for reading. Hope it useful :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar