Jepara adalah suatu kota di pesisir utara pulau Jawa yang memiliki potensi alam dan industri yang sangat tinggi. Jepara dikenal sebagai kota ukir karena mata pencaharian sebagian besar penduduknya adalah mengukir. Akan tetapi, walaupun sebutan kota ukir melekat erat pada kota Jepara, pemuda-pemudi kota ukir jaman sekarang kebanyakan tidak bisa mengukir, seperti saya. Hehe... Walaupun tidak bisa mengukir setidaknya kita harus bisa mengukir prestasi yang membanggakan bagi diri-sendiri, orang lain maupun kota kita atau bahkan nusantara dan sampai ke taraf internasional! Wow!
Jepara dengan potensi alam yang subur, SDM yang memadai akan menjadi kota yang besar apabila generasi mudanya aktif, kreatif, dan peduli dengan kotanya. Karena, generasi muda adalah generasi penerus yang menentukan nasib suatu bangsa. Sebagai remaja yang sadar akan datangnya globalisasi, kita juga harus dapat memfilter pengaruh luar yang masuk ke dalam diri kita.
Globalisasi yang masuk dalam setiap bidang kehidupan di Jepara juga tidak meninggalkan bidang komputer dan teknologi. Apalagi dengan berkembangnya internet dan menjamurnya warnet di setiap sudut kota. Tidak hanya remaja atau orang dewasa yang berkepentingan saja, bahkan anak-anak kecil pun ikut meramaikan warnet. Entah apa yang dicarinya di internet. Setiap orang tentu mempunyai akun facebook, hal yang paling menjamur saat ini. Setiap komputer yang terkoneksi dengan internet pasti tampilan pertamanya adalah website facebook. Atau warnet, setiap orang pasti memantulkan cahaya biru yang berasal dari facebook. Sungguh facebook telah menjadi fenomena tersendiri dalam dunia teknologi. Yang mungkin tidak hanya di Jepara, tapi seluruh dunia.
Dari situlah, internet. Sumber arus globalisasi yang datang dengan sangat cepat dan tak terhingga. Tak tersaring, karena semuanya ada di internet. Yang harus kita antisipasi adalah hal-hal yang tidak tidak sesuai dengan hukum, agama, dan ilmu pengetahuan. Banyaklah belajar dari pengalaman.
Dari internet pula, jangan hanya membuka facebook saja. Lebih baik kita belajar blogging. Lewat blog kita bisa belajar apa saja. Hari gini nggak punya blog? Sebagai anak muda yang aktif, kreatif, mandiri dan penuh inovatif. Gak ada salahnya untuk mencoba hal-hal yang baru. Blog tentu tidaklah asing di telinga kita. Akan tetapi sudahkah kita mencoba untuk membuat atau mengembangkannya? Lewat blog marilah tingkatkan kreatifitas kita, dalam segala bidang. Lewat ngeblog kita bisa berlatih menulis, mengungkapkan isi hati, atau berbagi pengalaman. Nggak susah kok bikin blog! Tutorialnya juga banyak beredar di dunia maya. Tinggal kreatifitas dan keterampilan kita yang menentukannya. Lewat blog juga marilah kita peduli pada Jepara, kota kita yang tercinta.
Hal-hal kecil yang dapat kita lakukan dalam rangka peduli Jepara seperti menjaga kebersihan, dimana saja kamu berada! Belajar dan berprestasi. Pertahankan moral kita sebagai bangsa timur. DLL... Sebagai remaja yang aktif, kreatif dan peduli Jepara atau bahkan Indonesia kita mesti tahu apa yang harus dan tidak boleh kita lakukan. Okelah kalau begitu...
Be Active, Creative and Care of Everything!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar